Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Persija Jakarta berhasil mengalahkan Tampines Rovers dengan skor 4-1 dalam pertandingan lanjutan Grup H Piala AFC 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Rabu (28/2/2018).
Keempat gol Persija diceploskan oleh Marko Simic (menit ke-12, 74', 87') dan Rezaldi Hehanussa (41').
Tampines hanya bisa membalas sekali melalui gol Khairul Amri (77').
Terkait performa Simic, bomber asal Kroasia tersebut membuktikan dirinya sebagai penyerang tajam dan efisien.
Dikutip BolaSport dari Labbola, Simic menunjukkan efektivitas luar biasa.
Sepanjang laga, dia hanya mengirim 6 kali operan kepada rekan setim.
Persija Unggul Berkat Strategi Rikosentris https://t.co/bQUtBgrw1w
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 28, 2018
Jumlah tersebut merupakan angka passing terminim bagi pemain yang tampil sejak menit awal pada laga ini.
Namun, Simic amat kruslial. Dia lebih banyak melakukan pergerakan tanpa bola yang efektif merusak konsentrasi lawan.
Lihat saja catatan di mana dia hanya melepaskan empat tembakan yang tiga diantaranya berbuah gol.
Berikut video 3 gol Simic:
12' GOAL! 1-0 @Persija_Jkt
Persija have started well and they take the lead through Simic's clinical finish.#PSJvTPR #AFCCup2018 pic.twitter.com/VI3bhkPVUC
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) February 28, 2018
74' GOAL! 3-0 @Persija_Jkt
Simic races clear of the Tampines defence and duly puts the 10-man Indonesians in total control.#PSJvTPR #AFCCup2018 pic.twitter.com/fM6gSkxU9P
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) February 28, 2018
87' GOAL! 4-1 @Persija_Jkt
Simic does it once again, producing a clinical and composed finish for his hat-trick!#PSJvTPR #AFCCup2018 pic.twitter.com/v4scdTKkMe
— FOX Sports LIVE! (@FSAsiaLive) February 28, 2018