Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selangor FA harus susah payah untuk melaju ke putaran ketiga Piala FA Malaysia 2018. Peran penyerang Indonesia, Ilham Udin Armayn penting pada laga yang berlangsung Minggu (4/3/2018) malam ini.
Pada laga putaran kedua Piala FA Malaysia, Selangor FA dijamu MOF FC di Stadion Cheras, Kuala Lumpur.
Selangor mengakhiri laga dengan kemenangan 3-0.
Tiga gol skuat dengan julukan Gergasi Merah itu baru tercipta pada babak kedua.
Selangor sebelum jeda memang terlihat kesulitan menembus pertahanan lawan.
(Baca Juga: Jika Datangkan Jorge Pereyra Diaz, Persib Berdosa Besar pada 4 Pemain Ini)
Padahal, MOF FC merupakan klub kasta ketiga Liga Malaysia atau FAM League.
Untuk gol pertama, Selangor baru membobol gawang lawan melalui pemain senior Amri Yahyah pada menit ke-70.
Gol tercipta hasil umpan Ilham Udin Armayn, yang baru masuk pada menit ke-65 menggantikan Fairuz Abdil Aziz.
Lalu gol kedua tim tamu tercipta via sepakan 12 pas dari Ruvino Segovina pada menit ke-82.
Memasuki injury time atau menit ke-90+3, Syahmi Safari mencetak gol ketiga Selangor FA.
Pada laga ini, Evan Dimas kembali dimainkan secara penuh oleh pelatih P Maniam.