Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadi Korban Liga Thailand, Eks Mitra Kukar Ini Seolah Tuai Karma Usai Kucilkan Liga 1

By Ramaditya Domas Hariputro - Selasa, 3 April 2018 | 10:45 WIB
Mantan Striker Mitra Kukar, Marclei Santos, bergabung Chonburi FC. (INSTAGRAM/CHONBURIFC)

Ketatnya persaingan di Liga Thailand ternyata tak hanya dirasakan eks juru gedor Bali United, Sylvano Comvalius.

Striker Mitra Kukar musim lalu, Marclei Santos, juga merasakan bagaimana susahnya menjadi primadona di Negeri Gajah Putih.

Dapat dibilang, Marclei musim lalu menemukan kejayaan bersama Mitra Kukar meski gagal membawa tim asal Kutai tersebut parkir di papan atas.

Setidaknya striker asal Brasil itu mencatat rekor apik, ia menjadi runner-up top scorer Liga 1 musim lalu dengan 24 gol.

(Baca Juga: Nasib Sial! Sempat Dilirik Luis Milla, Bintang Muda PSMS Ini Malah Jadi Koban Kemurkaan Djanur)

Namun kini kedigdayaan tersebut tak bisa dilanjutkan Marclei Santos di Liga Thailand bersama klub barunya, Chonburi FC.

Bermain enam pertandingan di Liga Thailand 2018, penyerang 28 tahun tersebut hanya mampu membukukan satu gol.

Catatan itu tentu berbanding terbalik dari musim lalu di mana ia sukses menjadi predator menakutkan di kompetisi tanah air.

Gol semata wayang Marclei Santos dicetak di pekan ke-3 saat Chonburi FC takluk 1-2 di kandang sendiri dari Sukhotai FC.


Striker Chonburi FC, Marclei Santos dalam sesi latihan timnya pada Januari 2018.(Dok. Chonburi FC)