Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bomber impor Persija Jakarta, Marko Simic kembali unjuk gigi pada kompetisi level Asia, ketika membenamkan wakil Malaysia, Johor Darul Takzim, pada matchday keempat Grup H Piala AFC 2018.
Empat gol yang berhasil disarangkan striker asal Kroasia ini menjadi bukti sahih bahwa ketajamannya masih menjadi momok menakutkan di hadapan gawang lawan.
Pada laga yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (10/4/2018), quat-trick pemain dengan julukan Super Simic dicetak pada menit kedelapan, 12', 19', dan 86' (via sepakan penalti).
(Baca juga: Demi Quat-trick Marko Simic, Ketajaman Pemain Persija Ini Terpaksa Dikebiri dengan Kejam)
Penyerang berusia 30 tahun ini menjadi pembeda di antara kedua kubu yang bertarung.
Empat gol Marko Simic hanya menceritakan sebagian kisah pada laga tersebut.
Namun, penampilannya yang paling dianggap impresif pada pertandingan tersebut yakni saat ia turun ke tengah lapangan untuk membantu para gelandang Persija Jakarta.
Hal ini dibuktikan pada heat map berikut.
Skuat besutan Stefano Cugurra bertekad untuk melakukan pressing dari lini depan sejak menit awal pertandingan
Marko Simic tak melalaikan tanggung jawabnya saat membantu rekan-rekannya dalam menerapkan strategi tersebut.
(Baca juga: Media Malaysia Masih Tak Percaya Klub Raksasa Johor DT Dibantai Persija Jakarta)
Terbukti, penyerang yang menggunakan nomor punggung sembilan ini melakukan pressing yang ketat terhadap para gelandang Harimau Selatan, julukan Johor Darul Takzim (JDT).
Hasilnya, gelandang tim asuhan Raul Longhi gagal mengantisipasi kerja keras tuan rumah pada interval pertama pertandingan.
Pada laga lain untuk Grup H Piala AFC 2018, wakil Vietnam, Song Lam Nghe An (SLNA) FC berhasil menekuk duta Singapura, Tampines Rovers.
Mereka menang dengan skor tipis 2-1 di Stadion Vinh pada hari yang sama.
Atas hasil ini, Persija Jakarta memimpin di puncak klasemen sementara Grup H dengan mengoleksi 10 poin hasil dari lima penampilan.
(Baca juga: Rekor Impresif Persipura Sukses Curi Perhatian Media Asing, Kegagalan Bali United Tercatut)
Sedangkan di posisi kedua ada SLNA FC yang memiliki nilai yang sama dengan Persija, yakni 10 poin.
Di peringkat ketiga ada JDT yang mengumpulkan tujuh poin dan Tampines Rovers di posisi buncit dengan mengumpulkan satu poin.