Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Cetak Gol, Catatan Minor Bikin Spaso Tak Layak Dibandingkan dengan Simic

By Nungki Nugroho - Kamis, 12 April 2018 | 22:18 WIB
Aksi Marko Simic dan Ilija Spasojevic di laga pekan kelima Piala AFC 2018. (BolaSport.com)

Ilija Spasojevic sukses mencetak gol pada laga Bali United melawan tuan rumah Yangon United di Stadion Thunuwwa, Myanmar, Rabu (11/4/2018)

Permainan apik Bali United pada awal babak pertama harus ternoda setelah Yangon United sukses membalikkan keadaan menjadi 2-3 pada laga ini.

Dalam pertandingan ini Ilija Spasojevic berhasil mencetakkan satu gol melalui sundulan kepala pada menit ketujuh.


Pemain Bali United Ilija Spasojevic saat melawan Yangon United di Stadion Thunuwwa, Myanmar, Rabu (11/4/2018)(DOK BALI UNITED)

Tak hanya itu, Spaso juga berhasil menjadi kreator terciptanya gol cantik dari I Nyoman Sukarja yang masuk nominasi gol terbaik pekan kelima Piala AFC 2018.

Namun, permainan apik Spaso pada pertandingan tersebut dinilai tidak bisa dibandingkan dengan striker Persija Jakarta, Marko Simic.

Hal ini dikarenakan Super Simic sukses catatkan quat-trick yang mengantarkan tim Macan Kemayoran unggul 4-0 atas Johor Darul Takzim, Selasa (10/4/2018).


Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Marko Simic, seusai mencetak gol dalam pertandingan kelima Grup H Piala AFC 2018 melawan Johor Darul Takzim di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/4/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO./BOLASPORT.COM )

(Baca Juga : Ternyata Kartu Bertebaran di Awal Liga 1 2018, Bahkan 4 Pemain Terpaksa Diusir)

Selain itu, statistik yang dicatatkan oleh Ilija Spasojevic juga tidak sehebat catatan Marko Simic pada pekan kelima Piala AFC ini.