Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mantan Rekan Satu Timnya di Liga Indonesia Meninggal Dunia, Hilton Moreira Kaget dan Sedih

By Alvino Hanafi - Minggu, 15 April 2018 | 22:58 WIB
Pemain bertahan Persitara Ebenje Rudolf (depan) dibayangi pemain Persikota Essa Mvondo, berusaha menguasai bola pada pertandingan lanjutan Liga Indonesia 2007 di Stadion Benteng, Tangerang, Selasa (28/7). Tuan rumah Persikota menang atas tim tamu Persitara dengan skor akhir 2 - 0. (FOTO ANTARA)

Mantan bek asing Deltras Sidoarjo dan Persitara, Ebenje Rudolf meninggal dunia beberapa hari yang lalu. Kabar duka ini juga membuat Hilton Moreira sedih.

Kabar meninggalnya bek asal Kamerun itu didapat dari agen Michael Essien, Amogou Mathieu.

Menurut Amogou, ia mendapat kabar meninggalnya Ebenje Rudolf beberapa hari setelah bek yang identik dengan nomor punggung 77 itu dimakamkan.

"Saya dapat kabar kalau Ebenje meninggal beberapa hari yang lalu di Kamerun," kata Mathieu.

(Baca juga: Sepakan 12 Pas Eks Bintang Napoli dan PSG Gagal, Hulk Cs Pimpin Liga Super China 2018)

"Dia memang sudah sakit selama dua bulan, tetapi sebetulnya kondisinya sudah membaik sebelum meninggal," ujarnya, yang juga berasal dari Kamerun.

Sementara itu, penyerang Persipura Jayapura, Hilton Moreira terkejut ketika mendengar kabar kepergian Ebenje.

Hilton pun masih tidak percaya bahwa mantan rekannya di Deltras Sidoarjo itu telah lebih dulu berpulang.

(Baca juga: Pemuda Berbakat Berusia 19 Tahun dan Berdarah Malaysia Ini Ikuti Jejak Zlatan Ibrahimovic Gabung Klub MLS)

"Saya kaget sekali saat tahu Ebenje meninggal. Dia masih muda," kata Hilton kepada BolaSport.com di Jakarta.

"Usia dia dengan saya pun hanya beda dua tahun saja. Tetapi itulah hidup, kami tidak tahu kapan Tuhan berkehendak," tuturnya menambahkan.

Bersama Ebenje, Hilton sempat sama-sama membela Deltras pada musim 2005.

(Baca juga: Penonton Masuk Lapangan dan Arema FC Kontra Persib Berakhir Ricuh, Nasib Aremania Bisa Seperti Bobotoh)

Selain Ebenje dan Hilton, saat itu Deltras diperkuat oleh pemain asing seperti Michel Adolfo Souza, Lenadro Braga, dan Fabio Marcos.

Deltras merupakan klub pertama Liga Indonesia yang dibela Hilton.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P