Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Liga Pelajar Piala Menpora 2018 Bergulir, Atambua Tuan Rumah Kick-off Nasional

By Yuki Chandra - Selasa, 17 April 2018 | 09:42 WIB
Menpora Imam nahrawi menyerahkan Pataka Liga Pelajar U-16 kepada M Kusnaini selaku operator Kompetisi Liga pelajar U-16, pada malam peluncuran Liga Pelajar Berjenjang Piala Menpora 2018, di Jakarta, Rabu (11/4/2018). (YUKI CHANDRA/BOLASPORT.COM)

Kompetisi Liga Pelajar Berjenjang Piala Menpora 2018 resmi bergulir dengan Atambua ditetapkan sebagai tuan rumah kick-off nasional.

Hal tersebut disampaikan Menteri Pemuda dan Olahraga, Imam Nahrawi, kepada peserta Bimtek Liga Pelajar di Jakarta, Rabu (11/4/2018).

"Kita bertemu pada kick-off nasional di Atambua pada 27 April 2018 mendatang," katanya kepada BolaSport.com.

Penetapan Atambua sebagai tempat kick-off sesuai dengan keinginan pemerintah untuk memberikan perhatian kepada insan sepak bola di daerah perbatasan.

(Baca Juga: Berikut 5 Persiapan Ketika Ingin Olahraga di Luar Ruangan)

"Ini sebuah perhatian yang tulus dari pemerintah. Atambua salah satu gudang talenta sepak bola yang belum tersentuh. Melalui Piala Menpora, kami ingin menunjukkan komitmen pemerintah," ujar Imam.

Liga Pelajar Berjenjang Piala Menpora 2018 adalah program Kemenpora RI untuk mengisi ruang kompetisi bagi talenta sepak bola di tanah air.

"Tahun 2018 ini kami kembali menggulirkan turnamen untuk kelompok U-12, U-14, U-16, U-21 dan U-18 bagi santri," kata Imam Nahrawi.

Kecuali kelompok U-21, seluruh kompetisi Liga Pelajar Berjenjang dilaksanakan secara bertahap, mulai dari tingkat kabupaten kota, provinsi hingga putaran nasional.

(Baca Juga: Terniat, Kevin Sanjaya Kedapatan 2 Kali Ucapkan Selamat Untuk Marcus Fernaldi Gideon dengan Cara Berbeda)

Peserta kompetisi ini adalah sekolah sepakbola, akademi, diklat, klub, serta tim bentukan dari lembaga pendidikan formal dan informal.

Seluruh juara provinsi akan bertemu pada putaran nasional yang akan dilaksanakan pada 3-8 September 2018.

"Mengenai tempat putaran final belum kami pastikan karena Pak Menteri masih mencari solusi terbaik bagi semua peserta," kata Raden Isnanta, Deputi Pemberdayaan Olahraga Kemenpora RI.

(Baca Juga: Wow, Perlu 9 Pelatih Top untuk Samai Satu Rekor Sir Alex Ferguson di Premier League!)

Dijelaskan Isnanta kepada Bolasport.com, pertimbangan yang paling utama yaitu ketersediaan penginapan, lapangan standar nasional, dan tentunya faktor pendukung lainnya.

"Untuk sementara ini kami masih mencari formulasi terbaik karena kebersamaan jauh lebih utama dalam penyelenggaraan kegiatan ini," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P