Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bomber asal Spanyol Panen Pujian Media Asing Usai Benamkan Bali United di Piala AFC 2018

By Adif Setiyoko - Kamis, 26 April 2018 | 21:48 WIB
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, dalam laga pekan ketiga Liga 1 2018 menghadapi Perseru Serui di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Sabtu (7/4/2018) (YAN DAULAKA/BOLASPORT.COM)

Klub asal Filipina, Global Cebu, muncul sebagai mimpi buruk Bali United di penghujung ajang Piala AFC 2018.

Kemenangan Global Cebu atas Bali United dengan skor 3-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (25/4/2018), semakin menambah pesakitan tim besutan Widodo Cahyono Putro.

Akibat kekalahan ini, skuat berjulukan Serdadu Tridatu harus mengakhiri fase grup Piala AFC 2018 dengan menduduki posisi buncit klasemen Grup G.

(Baca juga: Pelatih Persib: Siapa Bos Persija dan Ketum PSSI?)

Serdadu Tridatu hanya mengoleksi lima poin dari total enam pertandingan yang dilakoni.

Bahkan, mereka hanya mampu memetik satu kemenangan, yakni saat membungkam FLC Thanh Hoa dengan skor 3-1 pada matchday ketiga.


Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic berjibaku dengan pemain Global Cebu pada pertandingan kedua fase Grup G Piala AFC 2018, di Stadion Rizal Memorial, Selasa (27/2/2018).(twitter.com/BaliUtd)

Sisanya, Fadil Sausu dan kawan-kawan harus menelan tiga kekalahan dan dua hasil imbang.

Akhirnya, Bali United harus menanggung malu saat melakoni laga terakhir di hadapan puluhan ribu pendukungnya sendiri.

Adalah Rufino Sanchez, aktor protagonis di balik keberhasilan Global Cebu saat menumbangkan perlawanan tim tuan rumah.