Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema FC tampaknya tak mungkin mendapatkan servis pemain timnas Malaysia dalam waktu dekat.
Dia adalah Kiko Insa, pilar skuat Harimau Malaya yang juga pernah membela panji berjulukan Singo Edan.
Beberapa waktu belakangan, Kiko Insa sempat elayangkan sinyal kerinduan dan harapan untuk bisa kembali ke Kota Malang.
Namun pada akhirnya, semua itu batal. Setelah mengakhiri kontrak dengan Bangkok Glass FC, Kiko malah merapat ke klub Malaysia.
(Baca Juga: Waduh, Pelatih Berlisensi A AFC Blak-blakan: Juara Liga 1 Tahun Ini Sudah Ketahuan!)
Ya, seperti diketahui dalam akun Instagram miliknya, pemain naturalisasi timnas Malaysia tersebut bergabung dengan Johor Darul Takzim.
"Senang menjadi bagian dalam keluarga besar ini," tulis Kiko dalam caption-nya sembari menyertakan akun resmi JDT.
Namun memang, dalam akun resmi tim JDT sendiri sejauh ini masih belum ada pengumuman akan nama Kiko Insa.
Setelah meninggalkan Bangkok Glass FC, Kiko memang banyak mengunggah foto-foto yang berkaitan dengan Arema FC.
(Baca Juga: Wow! Dalam Situs Resmi AFF, Egy Maulana Disejajarkan dengan Pemain Terkaya di Dunia)
Hal tersebut juga yang membuat Aremania berharap Kiko bisa bergabung dengan Arema FC.
Meski begitu, foto-foto tersebut rupanya tak bisa merepresentasikan klub masa depan Kiko.
Kini menarik dinanti, apakah Kiko benar menjadi bagian dari JDT dan memberi harapan palsu pada Arema FC, atau bakal terjadi fakta lainnya.
Happy to be part of this great family @officialjohor
A post shared by KikoInsa (@kikoinsabohigues) on
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on