Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menjelang laga semifinal Zona ASEAN Piala AFC 2018, media AFC memberikan pujian kepada para pendukung Persija Jakarta.
Konfederasi sepak bola Asia (AFC) menyampaikan kalimat positif terhadap loyalitas dukungan yang diberikan oleh suporter Persija Jakarta di ajang Piala AFC.
Dalam laman resminya, AFC menyebut bahwa suporter Persija yang berjulukan The Jakmania ini memiliki pengaruh terhadap tim.
"Tiga kemenangan kandang Persija adalah bukti pengaruh positif dukungan para fans terhadap Persija," tulis media AFC seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi the-afc.com.
(Baca Juga : Karena Hal Ini Nama Riko Simanjuntak Kembali Menyeruak di Kancah Asia)
Terkuak, Ternyata Ada Sosok 'Petinggi' di Balik Kemenangan Madura United atas Persija https://t.co/HQZaFo86q6
— BolaSport.com (@BolaSportcom) May 13, 2018
Selain itu, media AFC juga menyebut bahwa demam Piala AFC telah muncul di Indonesia.
Hal ini terjadi berkat lolosnya Persija, tim dengan basis suporter cukup besar di Indonesia.
Bahkan disebutkan pula bahwa The Jakmania telah memecahkan rekor penonton terbanyak sepanjang masa di Piala AFC.
(Baca Juga : Lengser dari Jabatan, Joko Susilo Sempat Sebut Nama Persebaya)