Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cinta Juventus, Warga Medan Beli Jersey Del Piero Seharga Rp 80 Juta

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 19 Mei 2018 | 13:27 WIB
Legenda Juventus, Alessandro Del Piero (Juventus.com)

Para pencinta sepak bola yang fanatik dengan klub yang mereka dukung pasti menginginkan memiliki jersey sesuai dengan seragam tim idolanya. Demikian juga dengan Denzel Henson Usman, salah satu masyarakat Medan, Sumatera Utara, yang sangat menyenangi Juventus

 
Denzel Henson Usman merupakan salah satu anak yang sangat beruntung.
 
Dia berkesempatan memperoleh jersey khusus milik Alessandro Del Piero yang dilelang untuk menggalang dana bagi warga korban erupsi Gunung Sinabung. 
 
Kaos tersebut dihadiahkan ayahnya Henry Usman, dari hasil lelang lewat penggalangan dana untuk Sinabung di Hotel JW Marriott Medan.
 
(Baca juga: Hasil Empat Laga Awal Piala Indonesia 2018, Dua Klub Liga 1 Nyaris Tersungkur)
 
Tidak tanggung-tanggung, jersey dengan seri khusus Del Piero tersebut dilelang dan laku seharga Rp 80 Juta.
 
"Saya khusus memenangi lelangnya untuk dihadiahkan kepada anak saya ini," kata Henry.
 
Henry mengaku sangat senang karena bisa memberikan hadiah tersebut kepada anaknya.
 
Sebab, Denzel sangat menyenangi Juventus.
 
(Baca juga: Banyak Kena Kritik, Kehadiran Evan Dimas Cs Ternyata Memiliki Nilai Positif untuk Liga Super Malaysia)
 
Acara lelang yang digelar sebagai media penggalangan dana untuk korban Sinabung berhasil mengumpulkan sumbangan total Rp 117.000.000.
 
Selain jersey Del Piero yang laku Rp 80.000.000, hasil dari lelang dua bola Rp 30.000.000 dan sumbangan fans yang hadir dalam acara bertajuk Inspiration Night with Alessandro Del Piero itu sebesar Rp 7.000.000.
 
Seluruh dana yang dikumpulkan lewat acara penggalangan dana tersebut akan disumbangkan kepada korban erupsi Gunung Sinabung yang meletus sejak 2010.
 

Presiden klub Pro Duta FC, Sihar Sitorus, berbicara kepada media saat mendampingi legenda sepak bola Italia, Alessandro Del Piero, dalam konfrensi pers di Hotel JW Marriot, Kamis (17/5/2018).(ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)
 
Kedatangan Del Piero ke Medan atas dasar undangan Presiden Pro Duta FC, Sihar Sitorus.
 
Program penggalangan dana merupakan salah satu alasan kehadiran pemain klub Si Nyonya Tua tersebut di Tanah Air.
 
Sebelumnya pada hari pertama, Del Piero melakukan berbagai kegiatan dari mulai berbagi ilmu tentang sepak bola hingga menyapa penggemarnya.
 
"Saya sangat senang berada di Medan dan terlibat dalam pengumpulan dana untuk korban letusan Gunung Sinabung," ucap Del Piero dalam sambutannya.
 
(Baca juga: 76 Trial Game Edisi 2018 Diwarnai Aksi Seru dan Baru Pertama Kali di Indonesia)
 
"Terima kasih untuk seluruh fans yang telah hadir malam ini. Terima kasih pula untuk Bapak Sihar Situros yang mengundang saya datang ke sini," ujarnya. 
 
Del Piero meninggalkan Kota Medan pada Sabtu (19/5/2018) menuju Singapura dengan pesawat khusus.
 
Dari Bandara Changi Singapura, ia kembali ke Milan, Italia, setelah transit di Dubai sebelumnya.
 
(Baca juga: Terkonsisten di Piala AFC 2018 dan Sukses Bobol Persija, Penyerang Home United Ini Jadi Referensi untuk Klub Liga 1)