Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Patut Bersyukur, Salah Satu Pemain Binaan Mereka Dipanggil Tim asal Malaysia dan Siap Moncer

By Irfa Ulwan - Sabtu, 2 Juni 2018 | 20:30 WIB
Pemain Persib U-19 dan Jebolan Diklat Persib, Ilham Qolba. (DOK. PERSIB)

Hal itu dibenarkan oleh pelatih Persib Bandung U-19, Budiman.

"Atas persetujuan Pak Yoyo (S. Adiredja selaku General Manager Diklat Persib), Ilham sudah berangkat ke Thailand untuk main memperkuat tim asal Malaysia," ujar Budiman, lansir BolaSport.com dari portal resmi klub.

"Itu hanya satu pertandingan. Kalau sudah selesai, dia langsung kembali bergabung bersama kami di Bandung," katanya, menambahkan.

Sang pelatih pun bahagia salah satu anak didiknya terdeteksi radar dari luar negeri.

(Baca Juga: Lawan Terakhir Timnas Indonesia pada Penyisihan di Piala AFF 2018 Berpeluang Punya Pelatih Baru)

Budiman pun berharap Ilham dapat memberikan yang terbaik untuk seluruh nama besar yang disandangnya; Persib.

"Semoga Ilham bisa berkontribusi kepada tim asal Malaysia itu," ujar Budiman.

"Tujuannya, selain menambah pengalaman buat Ilham juga bisa membawa harum nama Diklat Persib," tutur Budiman.

(Baca Juga: Pulang Kampung, Ghozali Siregar Punya Misi Permalukan PSMS Medan)

Budiman tak lupa menghaturkan doa untuk kesuksesaan pemain binaannya tersebut.

"Malahan, bukan hal yang tidak mungkin kalau dari pertandingan itu, ‎ada tim profesional Malaysia atau Thailand yang tertarik dengan bakat Ilham dan ingin merekrutnya."

(Baca Juga: Sembilan Menit Kebobolan, Jepang Tumbang pada Uji Coba Perdana Sebelum ke Piala Dunia 2018)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P