Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suporter Korea Dominasi Laga Final Sepak Bola Asian Games 2018

By Muhammad Robbani - Sabtu, 1 September 2018 | 19:10 WIB
Suporter timnas U-23 Korea Selatan penuhi tribune timur hingga selatan Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/9/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Suporter timnas U-23 Korea Selatan (Korsel) jadi kelompok dominan dalam laga perebutan emas sepak bola Asian Games 2018.

Timnas U-23 Korsel menghadapi timnas U-23 Jepang pada final sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Sabtu (1/9/2018).

Nyanyian seperti 'Daehan Minguk' atau 'Ooooo Korea' begitu lantang terdengar yang membuat suasana stadion bergemuruh.

(Baca juga: Ada Egy Maulana Vikri saat Lechia Gdansk Teruskan Tren Menang dan Pimpin Liga Polandia)

Dari pantauan BolaSport.com di lokasi, ada sekitar 7-8 ribu pendukung Korsel yang datang langsung mendukung tim kesayangannya.

Suasana menjadi lebih meriah ketika Son Heung-min Cs memegang bola atau saat melakukan serangan ke pertahanan Jepang.

(Baca juga: Bungkam India, Jepang Cetak Sejarah pada Hoki Putri Asian Games 2018)

Mereka tampak memenuhi hampir semua bagian tribune timur hingga selatan Stadion Pakansari.

Sementara itu, suporter timnas U-23 Jepang yang kalah jumlah, hanya bisa menyurakan dukungan mereka dengan memukul-mukul drum yang mereka bawa.

(Baca juga: Alasan Kuat Pelatih Timnas Malaysia Tak Pakai Pemain Naturalisasi Menuju Piala AFF 2018)

Suporter pasukan muda Samurai Biru hanya sedikit mengisi tribune selatan dan utara stadion berkapasitas 30 ribu penonton itu.

Sampai menit ke-27, belum ada gol yang tercipta sehingga skor masih bertahan 0-0.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P