Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Federasi sepak bola Malaysia (FAM) menerima penghargaan penting dari Federasi sepak bola Asia (AFC) pada Rabu (12/9/2018).
Federasi sepak bola Malaysia (FAM) memang tengah dalam masa perkembangan.
Tak heran jika mereka kemudian mendapatkan penghargaan dari Federasi sepak bola Asia (AFC).
Sebagaimana dikutip BolaSport.com dari New Straits Times, Malaysia memenangi penghargaan Asia Dream Awards 2018 untuk kategori pengembangan bakat muda.
Badan sepak bola Negeri Jiran itu memenangkan penghargaan setelah memenuhi kriteria yang dibutuhkan.
(Baca Juga: Timnas Indonesia Menang atas Mauritius, Kontestan Liga Malaysia Pampang Lambang Garuda dan Evan Dimas Darmono)
Mereka dinilai berhasil menunjukkan perkembangan baik dalam mewujudkan dan memberikan inisiatif baru dalam dunia olahraga.
Penghargaan ini membuktikan bahwa FAM baik dalam program pengembangan bakat dini, pelatihan, dan pembinaan usia muda hingga Juli 2018.
Presiden FAM, Datuk Hamidin Mohd Amin, mengatakan bahwa penghargaan tersebut diharapkan mampu menginspirasi semua elemen pengembangan sepak bola di Malaysia untuk berusaha melakukan yang lebih baik.
"Dengan penuh rasa hormat kami bersyukur menerima penghargaan ini. Terima kasih banyak kepada pihak yang telah berkontribusi," kata Datuk Hamidin.
(Baca Juga: Petaka bagi Timnas Indonesia saat Jumpa Mauritius pada Laga Uji Coba)
3 Kendala Timnas U-23 Indonesia yang Kian Teratasi di Tangan Luis Milla https://t.co/wEihymPHPD
— BolaSport.com (@BolaSportcom) August 25, 2018
Sekretaris Jenderal FAM, Stuart Ramalingam menjelaskan bahwa FAM berhasil memenuhi tema penghargaan Dream Asia dalam pengembangan sepakbola.
"Terima kasih, AFC. Penghargaan ini akan mendorong FAM dalam upaya berkelanjutan untuk meningkatkan kualitas sepakbola di antara anak-anak dan remaja di wilayah," kata sekjen baru FAM tersebut.
FAM menerima plakat dan hadiah uang tunai sebesar 15 ribu US dollar (200 juta rupiah) sebagai apresiasi dari AFC.
(Baca Juga: Timnas Indonesia Sukses Kalahkan Tim yang Dilatih oleh Eks Penerjemah Cristiano Ronaldo)
FAM win prestigious AFC awardhttps://t.co/Vwax0fAMeV
— New Straits Times (@NST_Online) September 12, 2018
View this post on InstagramBerikut klasemen lengkap UEFA Nations League. . #uefanationsleague
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on