Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Edy Rahmayadi Tidak Gila Jabatan dan Anti Sogok

By Ramaditya Domas Hariputro - Kamis, 29 November 2018 | 23:06 WIB
Edy Rahmayadi ( BOLASPORT.COM/FERI SETIAWAN )

 Teriakan gila jabatan yang belakangan banyak disuarakan di dunia nyata dan maya oleh suporter kepada Ketua Umum PSSI, Edy Rahamayadi ditepis.

Exco PSSI, Refrizal menepis pernyataan gila jabatan kepada Edy Rahmayadi dalam penuturannya di acara Kata Netizen Kompas TV, Kamis (29/11/2018).

Refrizal mengatakan, Edy Rahmayadi sudah bertindak baik sebagai Ketum PSSI.

Dalam perkataan politisi PKS itu menegaskan bahwa Edy sebagai Ketum PSSI tidak gila jabatan.

Bahkan Edy disebut sangat bisa menjadi lebih kaya jika ingin menerima suap dari mafia luar negeri.


Exco PSSI, Refrizal (tengah), berdialog dengan pelatih U-18, Indra Syafri (kiri), saat menyaksikan latihan timnas U-18 di lapangan Mako Kopassus Cijantung, Jakarta Timur, Rabu (22/3/2017).(YOSRIZAL/JUARA.NET)

Refrizal mengungkap jika Edy sempat disuap mafia dengan nominal sangat tinggi.

"Edy tidak gila jabatan, dia di sini (PSSI) masih jadi lambang PSSI yang tidak gampang disogok bandar," kata Refrizal.

"Dia anti sogok. Pak Edy pernah ditawar 1,5 triliun oleh mafia Internasional tapi dia tolak," lanjut pria asli Padang.

Edy Rahmayadi, kata Refrizal tidak hanya mengandalkan hidup dari PSSI semata.