Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM – Final leg pertama Liga 3 2018 dimenangi tuan rumah Persik Kediri atas PSCS Cilacap, Kamis (27/12/2018) sore.
Persik Kediri pada final Liga 3 2018 saat jadi tuan rumah ini menang dengan skor 3-1 atas PSCS Cilacap.
Main di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Persik unggul cepat saat laga jalan tujuh menit.
(Baca juga: Berjuang di Liga Champions Asia 2019, Klub Malaysia Ini Rekrut Eks Bek Tengah Timnas U-23 Australia)
Gol skuat dengan julukan Macan Putih ini dicetak oleh striker potensial mereka Septian Satria Bagaskara.
Keunggulan tuan rumah bertahan sampai menit ke-17.
(Baca juga: Pelatih Klub Pertama yang Juara Liga Europa Teruskan Karier di Liga Super China)
Sebab, pemain senior sekaligus kapten PSCS, Jimmy Suparno mencetak gol penyama pada menit ke-18.
Namun skor 1-1 juga tak bertahan lama.
Pada menit ke-23, Alfian Agung kembali membuat Persik unggul.
Keunggulan tuan rumah makin absolut saat memasuki menit ke-45+1.
(Baca juga: Boxing Day Liga Australia, Eks Bek Liverpool Gagal Rasakan Kemenangan setelah Sempat Unggul)
Septian kembali mencetak gol dan Persik pun unggul 3-1 sampai jeda pertandingan.
Memasuki babak kedua, kedua tim masih memeragakan permainan cepat dan saling bergantian menekan.
(Baca juga: Indikasi Ezra Walian Makin 'Dekat' dengan Persija untuk Musim 2019)
Hanya saja, pemain kedua tim gagal menambah gol dan skor 3-1 pun dimiliki Persik.
Selanjutnya, final leg kedua Liga 3 2018 akan terlaksana di Stadion Wijayakusuma, Kabupaten Cilacap.
(Baca juga: Soal Vigit Waluyo, Ini Pengakuan Mengejutkan dari Presiden PS Mojokerto Putra)
PSCS akan menjamu Persik pada 30 Desember 2018.