Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Angkat Bendera Putih di Perburuan Titel Juara MotoGP?

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 25 Agustus 2017 | 06:44 WIB
Pebalap Movistar MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, menunggu sebelum konferensi pers jelang GP Prancis di Sirkuit Le Mans dimulai, Kamis (28/5/2017). (MOTOGP.COM)

Sempat mengawali musim dengan raihan tiga podium di tiga balapan awal, Valentino Rossi mengakui jika saat ini dia tidak melihat dirinya berada di jajaran pebalap yang berpeluan untuk memperebutkan tahta juara dunia MotoGP 2017.

Sejak menjuarai GP Belanda di Sirkuit Assen (25/6/2017), Rossi belum pernah kembali merasakan podium.

Terakhir Rossi tampak kesulitan saat tampil di GP Austria dan hanya mampu finish di posisi ketujuh.

"Saya tidak melihat diri saya berada di dalam persaingan kejuaraan karena terlalu banyak poin yang harus dikejar dan kami saat ini tidak cukup kompetitif," kata Rossi seperti dilansir BolaSport.com dari MotorSport.

Baca Juga:

MotoGP GP Inggris 2017 - Disuruh Memilih Pebalap MotoGP untuk Bertanding Tinju, Cal Crutchlow Pilih Dani Pedrosa sebagai Lawan

MotoGP GP Inggris 2017 - 3 Pebalap Berbagi Pendapat Jelang Uji Coba Aturan Balapan Flag to Flag di Inggris

Rossi mengatakan jika dia lebih fokus untuk mampu bersaing dengan pebalap lain dan mengejar posisi podium di tiap balapan daripada memikirkan peluangnya untuk memperkecil selisih poin di klasemen sementara.

Saat ini Valentino Rossi berada di posisi keempat di klasemen sementara MotoGP.

Hingga seri ke-11, Rossi masih mengumpulkan poin 141.