Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Aragon 2017 - Pemeriksaan Medis Menyatakan Valentino Rossi Layak Mengikuti Balapan MotoGP di Sirkuit Aragon

By Ignatius Wijayatmo - Kamis, 21 September 2017 | 20:20 WIB
Pebalap Movistar Yamaha MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, memakai helm berdesain khusus saat menjalani GP Italia di Sirkuit Mugello, 2-4 Juni 2017. (MOTOGP.COM)

Pebalap tim Yamaha, Valentino Rossi, dinyatakan layak mengikuti balapan MotoGP seri ke-14 di Sirkuit Aragon, Spanyol, Minggu (24/9/2017).

Valentino Rossi telah tiba di Sirkuit Aragon, Spanyol, Kamis (21/9/2017).

Setelah Rossi tiba, dilansir BolaSport.com dari Yamaha MotoGP sebuah pernyataan resmi pun dirilis.

Pernyataan tersebut adalah dimana Valentino Rossi berhasil menyelesaikan pemeriksaan medis.

Pemeriksaan wajib tersebut dilakukan oleh Chrief Medical Officer Aragon, Clemente Millan.

Baca Juga:

Berdasarkan hasil tersebut Valentino Rossi dinyatakan layak untuk melakukan balapan setelah 21 hari melakukan penyembuhan cedera kaki.

Hasil tersebut membuat tim Yamaha memulai seri ke-14 dengan line-up pebalap asli, yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

The Doctor kemudian akan melakukan latihan bebas pertama pada hari Jumat (22/9/2017).

Pada latihan tersebut Rossi akan memutuskan apakah ia akan ikut balapan atau tidak.