Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, senang dengan kembalinya Valentino Rossi pada MotoGP Aragon, Kamis (21/9/2017).
Pada hari Rabu (20/9/2017), Valentino Rossi secara mengejutkan memutuskan untuk ikut berangkat ke Sirkuit Aragon.
Keputusan itu diambil setelah pebalap Italia itu melakukan tes di Sirkuit Misano pada hari Senin dan Selasa.
"Senang melihat Valentino Rossi kembali ke Aragon. Ini bagus untuk tim kami. Dia juga referensi bagus untuk saya," kata Maverick Vinales seperti dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
Pada balapan MotoGP San Marino (10/9/2017), Maverick Vinales satu-satunya pebalap tim Movistar Yamaha yang turun balapan, karena tim memutuskan tidak menggunakan pebalap pengganti.
(Baca Juga: MotoGP Aragon 2017 - Ini Pilihan yang Masih Dimiliki Valentino Rossi di Kejuaraan MotoGP 2017 Menurut Jorge Lorenzo )
"Dia kuat sepanjang tahun. Ini bagus buat saya karena kami mempunyai motor lebih di lintasan," ujar Vinales.
Menurut mantan pebalap tim Suzuki, segala kemungkinan masih bisa terjadi dalam lima balapan ke depan.
Valentino Rossi saat ini terpaut 42 poin dari Marc Marquez dan Andrea Dovizioso yang sama-sama memiliki 199 poin.
"Valentino Rossi bisa bertarung di depan. Dia bisa sulit dikalahkan. Tentu saja, 42 poin banyak, tapi segalanya bisa terjadi dalam lima balapan ke depan," kata The Top Gun.
Kembalinya Valentino Rossi sendiri bagus untuk tim, karena selama ini Maverick Vinales sering melihat data milik Rossi.