Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Valentino Rossi tampil mengagumkan pada balapan MotoGP seri ke-14 GP Aragon, Minggu (24/9/2017).
Valentino Rossi comeback setelah menepi karena cedera kaki kanan.
Meski belum pulih sempurna dan masih merasa sakit pada kakinya tetapi Rossi tampil luar biasa.
Setidaknya ada beberapa hal yang mampu membuktikan jika pebalap identik warna kuning itu tampil apik di Sirkuit Aragon.
(Baca Juga: MotoGP Aragon 2017 - Lakukan Manuver Meliuk seperti Ular, Pemenang Balapan Moto2 Ini Terkena Penalti )
What about this guy though - 5th place with a broken leg!
— MotoGP (@MotoGP) September 24, 2017
What a ride @ValeYellow46
Injured or not, you can guarantee a wheelie pic.twitter.com/7Ho2Ri3PmL
1. Sesi Kualifikasi
Valentino Rossi tampak kesulitan pada sesi latihan bebas tetapi ia mampu mengakhiri sesi kualifikasi di posisi ketiga.
Hasil bagus tersebut membuat Dani Pedrosa memuji The Doctor.
"Kemarin di babak kualifikasi dia sangat cepat dan hari ini (Minggu) di awal balapan ia berada di kelompok depan, berjuang untuk posisi terdepan. Jadi sangat mengejutkan," kata Dani Pedrosa.
Pada sesi kualifikasi tersebut setidaknya Rossi bisa mengalahkan pebalap papan atas Marc Marquez, Pedrosa, dan Andrea Dovizioso.