Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Komentar Jorge Lorenzo yang Kalah Mentereng dari Andrea Dovizioso di Ducati

By Doddy Wiratama - Selasa, 17 Oktober 2017 | 19:13 WIB
Duo pebalap Ducati, Andrea Dovizioso (kiri) dan Jorge Lorenzo (kanan) saat menghadiri sebuah acara dalam rangkaian MotoGP Jepang. (Instagram.com/jorgelorenzo99)

Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, masih memiliki peluang yang cukup besar untuk menjadi juara dunia pebalap MotoGP musim 2017.

Andrea Dovizioso tampil apik di musim ini dengan menyabet lima kemenangan dan sudah mengumpulkan 223 poin.

Pebalap Italia ini pun menduduki peringkat dua dan terpaut 11 poin dari sang pemuncak klasemen pebalap MotoGP, Marc Marquez.

Penampilan menawan Andrea Dovizioso ini pun menuai pujian dari rekan satu tim di Ducati, Jorge Lorenzo.

"Saya tidak tahu apa yang dia lakukan, tapi yang jelas Dovizioso melakukan hal yang luar biasa," ujar Lorenzo dikutip BolaSport.com dari AS.

(BACA JUGA: Andrea Dovizioso Mengaku Akan Sulit Mengalah Marc Marquez di Balapan MotoGP Australia karena Hal Ini)

"Tekad dan sikap dingin Dovizioso saat menghadapi pertarungan sungguh luar biasa. Dia selalu melakukan apa yang harus dilakukan."

Jorge Lorenzo pun berpendapat jika saja Andrea Dovizioso tidak mengalami kecelakaan di GP Argentina, mungkin kondisi saat ini akan berbeda.

Di sisi lain Lorenzo yang baru bergabung dengan Ducati di musim ini sebenarnya diproyeksikan untuk membawa tim asal Italia ini bersaing meraih gelar.

Namun kenyataannya justru Andrea Dovizioso lah yang mampu tampil dengan gemilang sementara Jorge Lorenzo terpuruk di posisi 7 klasemen.