Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Malaysia 2017 - Marc Marquez dan Penyesalan Hasil Kualifikasi

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 28 Oktober 2017 | 18:22 WIB
Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, sedang mendorong motornya setelah terjatuh pada sesi kualifikasi GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Sabtu (28/10/2017). (MOHD RASFAN/AFP)

Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, menyesali hasil kualifikasi MotoGP Malaysia yang diraih di Sirkuit Sepang, Sabtu (28/10/2017) siang.

Marquez yang saat ini tengah memimpin klasemen MotoGP 2017 harus puas meraih posisi start ke-7 untuk balapan GP Malaysia.

Pebalap asal Spanyol sempat terjatuh pada sesi kualifikasi 2 (Q2), tepatnya ketika memasuki tikungan terakhir.

(Baca juga: MotoGP Malaysia 2017 - Valentino Rossi: Pilihan Ban Menjadi Elemen Penting Balapan Besok)

"Tentu saja Sepang bukan salah satu trek terbaik, tetapi pada hari ini saya merasa semuanya berjalan keliru," kata Marquez.

"Ibaratnya kami berbelok ke kanan, dan itu bukan arah yang benar. Lalu kami ke kiri, tetapi sudah terlambat. Jadi, semuanya terasa sulit," ujar dia menjelaskan.

Sebelum kualifikasi, Marquez mengaku bahwa feeling terhadap motornya sudah bagus.

Namun, dia sangat menyesali insiden jatuhnya pada Q2. Hal itu membuatnya tak bisa tampil optimal.

"Saya tidak mencatatkan putaran yang bagus, dan karena itulah saya berada di urutan ketujuh saat kualifikasi," tutur pebalap berjulukan Baby Alien tersebut.

Marquez bisa dipastikan menjadi juara MotoGP 2017 jika mampu finis minimal di urutan kedua pada balapan GP Malaysia.

Sementara itu, posisi start tiga besar balapan diraih oleh Dani Pedrosa (Repsol Honda Team), Johann Zarco (Monster Yamaha Tech 3), dan Andrea Dovizioso (Ducati Team).

(Baca juga: MotoGP Malaysia 2017 - Johann Zarco Kecewa karena Hanya Nyaris Meraih Pole Position)

"Sejujurnya kami tak memiliki ritme untuk memenangi balapan, tetapi kami memiliki ritme dalam memperjuangkan podium," ucap Marquez.

"Apa yang membuat balapan di sini sulit? Mungkin karena kondisi panasnya. Anda harus mengendarai dengan sangat mulus, sedangkan saya adalah pebalap yang agresif," kata dia.

Balapan GP Malaysia akan berlangsung pada Minggu (29/10/2017) pukul 15.00 waktu setempat, atau 14.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P