Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Malaysia 2017 - Sukses Menunda Pesta Marc Marquez, Dovizioso Tetap Butuh Keajaiban di Valencia

By Doddy Wiratama - Minggu, 29 Oktober 2017 | 15:53 WIB
Andrea Dovizioso (kiri) dan Marc Marquez (kanan) saling berjabat tangan usai balapan MotoGP seri Malaysia yang digelar, Minggu (29/10/2017). (Twitter.com/HRC_MotoGP)

Andrea Dovizioso berhasil menjadi pemenang balapan MotoGP seri Malaysia yang digelar, Minggu (29/10/2017).

Start dari posisi tiga, Andrea Dovizioso sebenarnya sempat tercecer pada awal lomba yang digelar di Sirkuit Sepang, Malaysia, itu.

Namun secara perlahan, pebalap tim Ducati ini berhasil mengejar para pebalap yang berada di depannya.

(BACA JUGA : Hasil MotoGP Malaysia - Andrea Dovizioso Berhasil Jaga Peluang Juara Dunia)

Andrea Dovizioso pun sempat terlibat pertarungan sengit dengan Marc Marquez saat memperebutkan posisi ketiga.

Setelah berhasil mengatasi perlawanan Marc Marquez, Dovizioso pun mengarahkan targetnya kepada dua pebalap yang berada di depannya, Johann Zarco dan Jorge Lorenzo.

Pada lap ke-8, Andrea Dovizioso pun berhasil mendahului Zarco yang berada di posisi dua.

Dovizioso pun terus melanjutkan aksi gemilangnya dan puncaknya terjadi saat berhasil mendahului Jorge Lorenzo pada saat balapan menyisakan 5 lap.

Sebagai informasi, perdebatan tentang kejadian di atas berkembang setelah GP Malaysia usai digelar.

Sebagian orang menganggap Lorenzo sengaja memberikan jalan kepada Dovizioso, tapi ada juga yang menganggap Lorenzo murni melakukan kesalahan.