Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marc Marquez hanya perlu langkah kecil untuk bisa mengamankan titel kejuaraan dari kejaran pebalap Ducati, Andrea Dovizioso.
Pada saat Andrea Dovizioso wajib menang di seri pamungkas, Marquez justru hanya perlu setidaknya finis di posisi sebelas pada balapan yang akan berlangsung di Sirkuit Valencia, 12 November 2017.
Marc Marquez pun menegaskan jika timnya, Repsol Honda, tidak akan melakukan team order seperti yang dilakukan tim Ducati di GP Malaysia.
Akan tetapi andai timnya melakukan team order, The Baby Alien punya ide sendiri soal apa yang seharusnya direncanakan timnnya.
(Baca Juga: Ada yang Tidak Terima Lewis Hamilton Disebut Pebalap Terbaik Inggris)
"Di Valencia tidak ada team order dari Honda," ujar Marc Marquez seperti dilansir BolaSport.com dari Motorsport.
"Team order terbaik adalah agar Dani (Pedrosa) bisa menang di sana dan untuk itu dia harus memberikan 100 persen."
Dani Pedrosa (185 poin) sendiri masih tertahan di peringkat kelima tertinggal 12 poin dari Valentino Rossi (197 poin) yang berada di atasnya.
Dengan satu seri tersisa, Dani Pedrosa setidaknya masih bisa memperbaiki posisinya dengan naik satu strip menggeser The Doctor.
"Itu adalah salah satu sirkuit di mana dia lebih cepat dan mungkin bisa menang," ujar Marc Marquez menjelaskan.