Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Valentino Rossi, Pebalap Legendaris Sebut Marc Marquez Orang yang 'Jahat'

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 17 November 2017 | 06:46 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, meluapkan kegembiraan setelah memastikan diri meraih gelar juara dunia keempat MotoGP setelah finis di urutan ketiga pada balapan GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (12/11/2017). (JOSE JORDAN/AFP PHOTO)

Meraih empat gelar juara di kelas premier meski baru berusia 24 tahun bisa menunjukkan bagaimana cerahnya masa depan Marc Marquez (Repsol Honda) dalam mencetak sejarah baru  pada ajang MotoGP.

Marc Marquez hanya perlu tiga titel juara lagi untuk bisa menyamai prestasi sang legenda, Valentino Rossi.

Seperti diketahui, Rossi telah tujuh kali menjuarai kejuaraan kelas premier (500cc/MotoGP) sepanjang kariernya.

Dengan konsistensi serta kemampuan yang luar biasa beberapa pihak yakin kalau pebalap kelahiran Cervera itu akan melampaui prestasi The Doctor.

Akan tetapi, tidak hanya Rossi yang dibuat khawatir karena rekornya tersebut akan dilewati sang rival.

(Baca Juga: Ini Pengakuan Wasit Marc Goddard Soal Insiden Conor McGregor di Bellator)

Seperti pepatah "di atas langit, masih ada lagi langit lainnya", maka ada pebalap lain yang prestasinya lebih spektakuler dari Rossi.

Adalah Giacomo Agostini, sang legenda di tahun 70-an yang telah mengoleksi delapan gelar juara di kelas premier.

Uniknya, Agostini mengaku khawatir kalau Marquez akan melewati pencapaiannya.


Pemegang rekor kemenangan balapan dan gelar juara dunia MotoGP terbanyak, Giacomo Agostini.(ROBERT CIANFLONE/GETTY IMAGES)

Sambil bercanda, ia menyebut kalau Marc Marquez adalah orang yang jahat karenanya.

"Ini adalah sebuah fenomena. Anda (Marquez) orang jahat karena Anda ingin mengalahkan catatan saya!," canda Agostini saat berbicara dengan Radio Marca.

"Ini luar biasa. Menjalani kejuaraan dengan fantastis, ini adalah bakat alami," ujarnya.

(Baca Juga: China Open 2017 - 7 Unggulan Ini Mengalami Nasib Sama Secara Berturut-turut di Lapangan Utama)

Giacomo Agostini juga berkelakar kalau dirinya berharap bisa ikut bersaing bersama Marquez dalam lintasan balap.

Ia pun yakin kalau melewati pencapaiannya bukanlah hal yang mustahil bagi The Baby Alien.

"Dia masih sangat muda dan memiliki karier yang panjang di depannya," kata Agostini.

Giacomo Agostini merupakan salah satu pebalap tersukses dalam sejarah MotoGP dengan koleksi 15 gelar juara di semua kelas.

Ia bahkan pernah menjadi juara di dua kelas sekaligus, 350cc dan 500cc, sejak tahun 1969 hingga 1971.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P