Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pebalap Jepang Ini Tak Gentar Jalani Debut MotoGP Tahun Depan

By Samsul Ngarifin - Minggu, 19 November 2017 | 19:59 WIB
Pebalap tim LCR Honda, Takaaki Nakagami, saat melakoni tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 14-15 November 2017. (MOTOGP.COM)

Pebalap tim LCR Honda, Takaaki Nakagami, mengaku tidak sabar untuk segera melakoni balapan di ajang MotoGP musim 2018.

Usai enam tahun turun di kelas Moto2, Takaaki Nakagami akhirnya naik ke kelas utama pada musim depan.

Pebalap asal Jepang itu menjadi rekan satu tim Cal Crutchlow di tim milik Lucio Cecchinello itu.

Di kelas Moto2 pada musim 2017, Takaaki Nakagami berhasil empat kali naik podium, di mana dirinya berhasil meraih satu kemenangan saat GP Inggris.

"Saya antusias karena ini mimpi saya sejak kecil akhirnya terwujud," kata Takaaki Nakagami seperti dikutip Bolasportcom dari Motorpsort, Minggu (19/11/2017).

(Baca juga: Gagal Total pada MotoGP 2017, Jorge Lorenzo Boyong Semua Kru Plesiran)

 Tahun 2017, Takaaki Nakagami mengakhiri musim di kelas Moto2 di peringkat ketujuh.

Padahal pada musim lalu, Takaaki Nakagami di kelas Moto2 mampu mengakhiri musim di peringkat keenam.

Akan balapan penuh dengan motor MotoGP tidak membuat pebalap berusia 25 tahun itu merasa tertekan atau takut.

"Saya tidak merasa tertekan atau takut. Saya justru tidak sabar untuk segera balapan. Itulah yang saat ini saya rasakan," ujar Nakagami.

Pada tes pramusim MotoGP 2018 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, 14-15 November 2017, Takaaki Nakagami hanya berada di peringkat ke-17 dalam dua hari tes yang berlangsung.