Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jarang Diekspose, Marc Marquez Ternyata Punya Prestasi Lain yang Tak Kalah Membanggakan

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 20 November 2017 | 07:14 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, melakukan selebrasi setelah memastikan diri menjadi juara dunia MotoGP 2017 pada GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Cheste, Valencia, Spanyol, Minggu (12/11/2017). (JOSE JORDAN/AFP PHOTO)

Dalam kejuaraan yang fokus pada aksi adu cepat di antara para pebalap, hasil balapan tentu akan menjadi patokan prestasi.

Contohnya adalah saat membicarakan tentang sosok Marc Marquez, tentu pikiran para penggemar MotoGP akan mengkaitkan sang pebalap dengan enam titel juara yang telah diraih sepanjang karier Marquez di ajang MotoGP.

Dalam lima musim pertamanya di kelas tertinggi, raihan empat gelar juara tentu menjadi catatan impresif tersendiri bagi sang pebalap kelahiran Cervera tersebut.

Akan tetapi kalau melihat dari sisi lainnya, selain jumlah gelar juara yang fantastis Marc Marquez juga memiliki prestasi lain.

Dikenal sebagai pebalap yang selalu tampil ngotot saat sesi latihan bebas dan kualifikasi, Marc Marquez ditahbiskan menjadi salah satu pebalap tersukses dalam hal jumlah pole position yang telah diraihnya.

(Baca Juga: Reaksi Para Netizen Saat PSSI Ucapkan Selamat untuk Marcus/Kevin)

Musim ini, Marc Marquez kembali menerima penghargaan BMW M Award setelah mengumpulkan 343 poin di mana salah satunya berkat raihan 8 pole position yang dikumpulkannya sepanjang musim ini.

Marquez unggul sejauh 86 poin dari pesaing terdekatnya, Maverick Vinales, sementara sang runner-up MotoGP Andrea Dovizioso hanya berada di peringkat keenam dengan 181 poin.

Penghargaan tersebut membuat Marquez menjadi pebalap pertama yang meraih lima gelar BMW M Award selama lima musim berturut- turut.

Itu berarti semenjak tampil di kelas premier pada tahun 2013, Marc Marquez selalu menjadi pebalap tersukses pada sesi kualifikasi MotoGP.

(Baca Juga: WWE Sempat Booming di Indonesia, Ini 5 Kabar Terbaru yang Kamu Wajib Tahu)

Semenjak dibuka pada tahun 2003 terhitung ada enam pebalap yang telah mengisi daftar pemenang penghargaan BMW tersebut.

Valentino Rossi dan Casey Stoner menjadi pebalap tersukses berikutnya dalam hal perebutan posisi start terdepan dengan raihan tiga gelar di sepanjang kariernya.

"Saya tahu persis bagaimana BMW M Award sangat didambakan di antara kami pebalap MotoGP dan itulah mengapa saya sangat bangga telah memenangkannya untuk kelima kali secara berturut- turut," ujar Marc Marquez dikutip BolaSport.com dari situs resmi MotoGP.

Sebagai hadiah atas prestasinya tersebut Marc Marquez boleh kembali membawa pulang mobil BMW M4 CS.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P