Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Andrea Dovizioso Kewalahan Bersaing dengan Marc Marquez pada MotoGP 2017

By Samsul Ngarifin - Senin, 25 Desember 2017 | 08:21 WIB
Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez (kiri) dan pebalap tim Ducati, Andrea Dovizioso, berpose di Sirkuit Valencia pada 9 November 2017 menjelang lomba seri terakhir MotoGP musim 2017 di Sirkuit Valencia. (AFP)

Pebalap tim Ducati, Andrea Dovizioso, mengakui jika bertarung dengan Marc Marquez sangat berat.

Andrea Dovizioso dan Marc Marquez bersaing sengit pada kejuaraan dunia MotoGP 2017.

Bahkan Marc Marquez harus menunggu sampai seri terakhir di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, untuk memastikan diri menjadi juara dunia MotoGP 2017.

Marc Marquez juga tidak menduga bakal bersaing dengan Andrea Dovizioso pada MotoGP 2017.

Bagi Dovizioso yang pertama kalinya mampu memenangkan lebih dari satu balapan tiap musim mengakui kewalahan menghadapi Marc Marquez.

"Saya melihat begitu banyak tekad di belakang Marc Marquez, begitu banyak semangat. Pertarungan melawan dia berat, karena sangat kuat, dia memiliki pemikiran gila," kata Andrea Dovizioso seperti dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

(Baca juga: Andrea Dovizioso: MotoGP 2017 Jadi Anomali Bagi Duo Movistar Yamaha)

Musim ini, Dovizioso berhasil dua kali memecundangi Marc Marquez di tikungan terakhir saat balapan MotoGP Austria dan Jepang.

Mantan pebalap Repsol Honda itu mengatakan jika Marc Marquez tetap konsisten melaju cepat ketika pebalap lain tidak.

"Bila pebalap lain tidak cepat, Marc Marquez mampu melaju cepat, ada begitu banyak substansi," ujar Dovizioso.

Andrea Dovizioso sendiri harus puas menjadi runner up MotoGP 2017 setelah tertinggal 37 poin dari Marc Marquez.