Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Marc Marquez Diyakini Bisa Menangi Gelar meski Cuma di Tim Satelit

By Samsul Ngarifin - Rabu, 10 Januari 2018 | 06:33 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, meluapkan kegembiraan setelah memastikan diri meraih gelar juara dunia keempat MotoGP setelah finis di urutan ketiga pada balapan GP Valencia yang berlangsung di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu (12/11/2017). (JOSE JORDAN/AFP PHOTO)

Bos tim Marc VDS, Michael Bartholemy, berkeyakinan jika Marc Marquez juga bisa menang bersama tim Marc VDS.

Tim Marc VDS sendiri merupakan tim satelit Honda, dan pebalapnya juga mendapatkan motor yang sama dengan tim pabrikan Honda, yakni Honda RC213V, meski memiliki perbedaan pada komponen lain.

Menurut Bartholemy, faktor pebalap juga mempengaruhi bagaimana mengendalikan sebuah motor saat balapan.

"Pebalap membuat perbedaan besar. Saya 100 persen yakin (Marc Marquez menang dengan tim Marc VDS)," kata Micahel Bartholemy dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

(Baca juga: Wow, Pebalap F1 Ini Ternyata Pernah Rajin Koleksi Motor Valentino Rossi)

Pria yang pernah bekerja dengan Kawasaki Racing itu juga mengatakan, meski berstatus tim satelit, mereka juga mendapatkan data yang sama.

Sehingga mereka juga mendapatkan data dari pebalap Honda lain, seperti Marc Marquez, Dani Pedirsa dan Cal Crutchlow.

"Honda bermain dengan kartu terbuka mengenai data. Ketika Marquez memasuki pit dan timnya mendownload data, kami segera mendapatkan informasi ini, sama seperti Cal Crutchlow."

"Mari bermain dengan kartu yang benar-benar terbuka (tentang data)," tutur Bartholemy menambahkan.

Pada MotoGP 2018, tim Marc VDS menurunkan dua pebalap debutan, yakni Franco Morbidelli dan Thomas Luthi, setelah Tito Rabat (Avintia Racing) dan Jack Miller (Pramac Racing) pindah.