Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Direktur Olahraga Ducati, Paolo Ciabatti, membeberkan situasi tim balap MotoGP-nya kala Andrea Iannone menjadi tandem Andrea Dovizioso.
Iannone sempat menjadi pebalap Ducati pada 2015-2016 sebelum tempatnya digantikan Jorge Lorenzo pada 2017.
Hubungan antara Iannone dan Dovizioso kala bahu-membahu di Ducati memang terbilang tidak akur.
Kedua pebalap Italia itu bahkan sering terlibat perseteruan.
Bahkan Dovizioso secara terang-terangan mengungkapkan rasa tidak nyamannya kala bertandem dengan Iannone.
Belakangan, Paolo Ciabatti menyebut hubungan Iannone dan Dovizioso dulu tidak bisa dikomparasikan dengan relasi Dovizioso dan Lorenzo saat ini.
(Baca juga: Kepala Kru Maverick Vinales Sebut Keistimewaan Casey Stoner Dibanding Pebalap Lain)
"Situasi Iannone-Dovizioso tidak bisa dibandingkan dengan saat ini (Lorenzo) karena karakter Iannone. Lorenzo berbeda," kata Paolo Ciabatti yang dilansir BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.
Pria Italia tersebut mengatakan bahwa Iannone suka menentang kebijakan Ducati saat masih bergabung dengan pabrikan Borgo Panigale.
"Ketika Iannone tiba di tim, dia segera memiliki pendekatan yang melawan, dia adalah pebalap yang segera membuat ketegangan," ujar Paolo Ciabatti.
Namun begitu, pada musim pertamanya di Ducati, Andrea Iannone berhasil mengungguli Andrea Dovizioso di klasemen pebalap.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on