Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal dan Live Streaming Peluncuran Motor Yamaha MotoGP untuk Musim 2018

By Samsul Ngarifin - Selasa, 23 Januari 2018 | 14:20 WIB
Maverick Vinales, Andrea Dovizioso, dan Valentino Rossi, saat beraksi pada balapan MotoGP Qatar 2017. (MOTORSPORT.COM)

Tim Movistar Yamaha dijadwalkan akan melakukan peluncuran motor untuk musim baru MotoGP pada 24 Januari 2018.

Pabrikan berlogo garpu tala itu memilih kota Madrid, Spanyol, sebagai lokasi peluncuran.

Uniknya, Valentino Rossi dan Maverick Vinales akan melakukan presentasi di bekas rumah jagal, Matadero Culutural Center.

Para penggemar Valentino Rossi dan Maverick Vinales memiliki kesempatan untuk menyaksikan acara peluncuran motor baru Yamaha di website resmi MotoGP.

(Baca juga: Legenda MotoGP Percaya Marc Marquez Mampu Lampaui Torehannya)

Yamaha sudah memilih negara Spanyol sebagai tempat peluncuran sejak 2015.

Pemilihan Spanyol sebagai tempat peluncuran tim Yamaha MotoGP tidaklah mengherankan karena sponsor utama mereka, Movistar, berasal dari negara tersebut.

Sebelumnya, website resmi MotoGP juga menyiarkan secara streaming acara peluncuran tim Ducati yang berlangsung di Markas Ducati, Bologna, Italia, Senin (15/1/2018).