Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Maverick Vinales Sepakati Perpanjangan Kontrak Bersama Tim Movistar Yamaha

By Samsul Ngarifin - Rabu, 24 Januari 2018 | 19:58 WIB
Pebalap tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, saat acara presentasi tim Yamaha MotoGP di Madrid, Spanyol, Rabu (24/1/2018). (MOTOGP.COM)

Pebalap tim Movistar Yamaha, Maverick Vinales, mengatakan bahwa dia sudah menandatangani perpanjangan kontrak.

Hal itu diungkapkan Vinales pada acara presentasi tim Yamaha MotoGP di Madrid, Spanyol, Rabu (24/1/2018).

Vinales menyetujui perpanjangan kontrak berdurasi dua tahun.

(Baca juga: Bos LCR Honda Beberkan Motor yang Akan Digunakan 2 Pebalapnya)

Dengan begitu, Vinales akan tetap bersama tim pabrikan Yamaha sampai 2020.

Yamaha tampaknya tidak ingin kehilangan Vinales yang merupakan salah satu pebalap muda berbakat.

Musim lalu, Vinales mengakhiri musim pertamanya bersama Yamaha dengan memenangi tiga seri balap alias grand prix (GP).

Pada kejuaraan dunia MotoGP 2017, Maverick Vinales menuntaskan musim kompetisi dengan menempati peringkat ketiga, di bawah Marc Marquez (Repsol Honda) dan Andrea Dovizioso (Ducati).