Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Beri Bocoran Terkait Motor Yamaha M1 2018

By Samsul Ngarifin - Minggu, 28 Januari 2018 | 07:11 WIB
Valentino Rossi bersama motor Yamaha M1 2018. (CRASH.NET)

Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, kembali menegaskan bahwa motor Yamaha M1 2016 akan menjadi basis bagi motor baru.

Hal ini karena menurut para pebalap Yamaha (termasuk Maverick Vinales dan Johann Zarco), motor Yamaha M1 2016 lebih baik ketimbang versi 2017.

Motor Yamaha M1 2017 sendiri memang sempat memiliki performa apik pada awal musim 2017, namun kemudian mengalami penurunan.

"Rasanya motor itu akan berasal dari motor 2016. Bukan hanya Vinales, juga Zarco, yakin bahwa motor 2016 lebih baik," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

(Baca juga: Miliki Hubungan Baik, Maverick Vinales Belum Mau Ditinggal Valentino Rossi)

"Jadi kami akan memulai dari itu, meski jelas itu akan menjadi motor yang sedikit berbeda," ujar Valentino Rossi lagi.

Untuk motor Yamaha M1 2018 sendiri menurut Valentino Rossi baru akan benar-benar terbentuk usai tes Malaysia.

"Saya belum tahu apa perubahan yang tepat, tapi basis yang kami akan mulai bersal dari motor 2016," kata Rossi menambahkan.

Duo pebalap tim Movistar Yamaha sendiri akan kembali turun ke lintasan di Sirkuit Sepang, Malaysia, 28-30 Januari 2018.