Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Dapat Kekuatan Tambahan untuk Bertahan di MotoGP Berkat Kemenangan Atlet Veteran Ini

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 1 Februari 2018 | 15:46 WIB
Valentino Rossi bersama motor Yamaha M1 2018. (CRASH.NET)

Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tampaknya telah mendapat motivasi tambahan untuk bertahan lebih lama di tengah ketidakpastian mengenai masa depannya pada ajang MotoGP.

Seperti kata sebuah petuah, "Untuk menginspirasi seorang legenda, Anda harus menjadi salah satunya," kesuksesan atlet legendaris lain telah menginspirasi The Doctor.

Kali ini ini inspirasi tersebut datang dari teman Rossi sekaligus legenda olahraga tenis, Roger Federer, yang baru saja meraih gelar pada ajang Australian Open 2018.

Walaupun Federer lebih muda dua tahun dari Rossi, kesuksesan petenis Swiss dalam mengatasi petenis yang berusia lebih muda telah menambah semangat The Doctor untuk melakukan hal serupa.

(Baca Juga: Ditanya Kapan Pensiun Usai Memenangi Australian Open 2018, Ini Jawaban Roger Federer)

"Saya menonton pertandingannya (Federer), dia adalah atlet yang paling menginspirasi saya," kata Rossi menanggapi kemenangan Federer di turnamen tersebut.

"Bagaimana pun, kami berada di situasi yang sama karena kami menghadapi atlet-atlet yang jauh lebih muda dari kami. Setiap kali dia menang, dia memberi saya sedikit kekuatan," ujar Rossi.

Baik Rossi maupun Federer masih berhasrat untuk membuat pencapaian yang lebih jauh dari apa yang telah mereka dapat sekarang.

Federer, yang telah berusia 36 tahun, masih ingin terus berprestasi walau baru saja menambah koleksi pialanya dengan gelar ke-20 di ajang Grand Slam.

(Baca Juga: Roger Federer akan Pensiun Setelah Menyalip Rekor Serena Williams)