Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tes Pramusim MotoGP 2018 - Marc Marquez dan Dani Pedrosa Jadi yang Tercepat pada Hari Kedua

By Doddy Wiratama - Sabtu, 17 Februari 2018 | 18:14 WIB
Marc Marquez saat mengikuti hari kedua tes pramusim MotoGP 2018 yang digelar di Sirkuit Buriram, Thailand, Sabtu (17/2/2018). (twitter.com/motogp)

Tes pramusim MotoGP 2018 yang digelar di Thailand telah memasuki hari kedua pada Sabtu (17/2/2018).

Duo pebalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, berhasil mencatatkan waktu tercepat pada tes yang digelar di Sirkuit Buriram, Thailand, tersebut.

Marquez berhasil mencatatkan waktu tercepat dari total 24 pebalap yang mengikuti sesi tes pramusim MotoGP 2018 di Negeri Gajah Putih.

Marc Marquez mencatatkan waktu tercepat 1 menit 29,969 detik dari 97 total putaran yang dilahap pada hari itu.

Dari data yang didapat BolaSport.com, pria asal Spanyol ini menjadi satu-satunya pebalap yang berhasil mencatatkan waktu di bawah 1 menit 30 detik.  

(Baca Juga : Tes Pramusim MotoGP 2018 - Membuat 'Fairing' Itu Pekerjaan yang Paling Aneh)

Sedangkan rekan setim Marc Marquez, Dani Pedrosa, tampil tak kalah cemerlang dengan sukses mencatatkan waktu tercepat kedua.

Pedrosa mencatatkan waktu terbaik yakni 1 menit 30,127 detik atau terpaut 0,158 detik dari Marquez.

Jack Miller (Pramac Ducati), Maverick Vinales (Movistar Yamaha), dan Johann Zarco (Yamaha Tech3) secara berturut-turut mengisi posisi tiga hingga lima.

Duo pebalap Ducati, Andrea Dovizioso dan Jorge Lorenzo, hanya mampu mencatatkan waktu tercepat ke sembilan dan sepuluh.

Sementara itu, Valentino Rossi berada di posisi ke-14 dengan catatan waktu terbaik 1 menit 30,888 detik.

Tes pramusim MotoGP 2018 yang digelar di Sirkuit Buriram, Thailand, masih menyisakan satu hari lagi dan akan digelar pada Minggu (18/2/2018).

Dilansir BolaSport.com dari MotoGP, berikut catatan waktu yang dicetak oleh pebalap pada hari kedua tes pramusim Sabtu (17/2/2018) :

Peringkat Pebalap Tim Fastest lap
1 Marc Marquez Repsol Honda Team 1:29.969
2 Dani Pedrosa Repsol Honda Team 1:30.127
3 Jack Miller Alma Pramac Racing 1:30.185
4 Maverick Vinales Movistar Yamaha MotoGP 1:30.274
5 Johann Zarco Monster Yamaha Tech 3 1:30.360
6 Danilo Petrucci Alma Pramac Racing 1:30.367
7 Alex Rins Team SUZUKI ECSTAR 1:30.446
8 Cal Crutchlow LCR Honda CASTROL 1:30.490
9 Andrea Dovizioso Ducati Team 1:30.494
10 Jorge Lorenzo Ducati Team 1:30.729
11 Andrea Iannone Team SUZUKI ECSTAR 1:30.775
12 Tito Rabat Reale Avintia Racing 1:30.855
13 Alvaro Bautista Ángel Nieto Team 1:30.883
14 Valentino Rossi Movistar Yamaha MotoGP 1:30.888
15 Takaaki Nakagami LCR Honda IDEMITSU 1:30.901
16 Bradley Smith Red Bull KTM Factory Racing 1:31.113
17 Aleix Espargaro Aprilia Racing Team Gresini 1:31.130
18 Franco Morbidelli EG 0,0 Marc VDS 1:31.185
19 Mika Kallio Red Bull KTM Factory Racing 1:31.598
20 Scott Redding Aprilia Racing Team Gresini 1:31.637
21 Karel Abraham Ángel Nieto Team 1:31.661
22 Thoma Luthi EG 0,0 Marc VDS 1:31.994
23 Hafizh Syahrin Monster Yamaha Tech 3 1:31.998
24 Xavier Simeon Reale Avintia Racing 1:32.267

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P