Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap tim Repsol Honda, Dani Pedrosa, mengatakan bahwa dirinya harus cepat jika ingin mendapat kontrak baru.
Pebalap berkebangsaan Spanyol itu diketahui tinggal menyisakan kontrak yang akan kadaluarsa pada akhir tahun ini.
Sejauh ini, jika melihat hasil tes pramusim di Malaysia dan Thailand, Dani Pedrosa menunjukkan hasil yang positif.
Pada hari terakhir tes pramusim di Sirkuit Buriram, Thailand, Minggu (18/2/2018), Dani Pedrosa menjadi pebalap tercepat.
Namun dirinya menegaskan bahwa belum ada kontrak baru yang ditandangani, terlebih masih ada event peluncuran tim Repsol Honda yang akan berlangsung di Jakarta, Indonesia, 20 Februari 2018.
(Baca juga: Tes Pramusim MotoGP 2018 - Hari Terakhir di Thailand Benar-benar Jadi Mimpi Buruk Jorge Lorenzo)
Tiga kali juara dunia itu menambahkan bahwa kontrak baru akan disodorkan jika dirinya bisa melaju cepat.
"Besok kami memiliki acara di Indonesia. Dari tanggal 1 Maret, kami akan melakukan tes di Qatar," kata Dani Pedrosa dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
"Saya tidak berurusan dengan kontrak. Kontrak datang di atas meja saat Anda cepat," ujar sang pemain menambahkan.
Masa depan Pedrosa di tim Repsol Honda menjadi rumit pasca penunjukkan Alberto Puig sebagai manajer tim.
Karena beberapa tahun yang lalu, Puig pernah mengkritik penampilan Pedrosa yang inkonsisten dan belum pernah menjadi juara dunia.