Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manajer Tech3: Valentino Rossi Pasti Punya Tim di MotoGP Bersama Yamaha

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 26 Februari 2018 | 07:21 WIB
Herve Poncharal saat memantau di balik paddock Yamaha Tech 3 di salah satu seri MotoGP 2017 (CRASH.NET)

Manajer Yamaha Tech3, Herve Poncharal, yakin kalau tim besutan Valentino Rossi akan mendapat dukungan dari Yamaha saat tampil di kelas MotoGP.

Walaupun dirinya meyakini kalau hal itu tidak akan terjadi dalam waktu dekat, setidaknya saat pebalap berjulukan The Doctor itu masih berkompetisi di kelas yang sama.

"Valentino ingin terus berlomba untuk beberapa tahun lagi. Saya tahu jika Vale masih berlomba di MotoGP maka dia tidak akan memiliki sebuah tim di kategori yang sama," ujar Poncharal dikutip BolaSport.com dari Marca.

Poncharal juga menjelaskan kalau salah satu alasan lain tim Sky Racing VR46 tidak segera tampil di ajang MotoGP.

(Baca Juga: Valentino Rossi Tegaskan Dirinya Tidak Melarang Maverick Vinales Utak-Atik Motor Yamaha YZR-M1)

Alasan tersebut adalah karena adanya kesepakatan hingga musim 2021, antara Dorna dan tim yang berkompetisi, untuk menjaga batas maksimal jumlah pebalap utama dalam satu musim berada di angka 24.

Dengan 12 tim yang berkompetisi saat ini dan ada dua pebalap di setiap tim tersebut maka tidak ada tempat tersisa bagi tim besutan Rossi.

Terlepas dari hal tersebut, ada satu hal yang diyakini oleh Herve Poncharal mengenai tim yang saat ini masih tampil di kelas Moto2 dan Moto3 itu.

"Bagaimanapun, suatu hari dia (Rossi) akan memiliki sebuah tim di MotoGP bersama Yamaha. Itu sudah pasti," sambungnya.

(Baca Juga: Hasil Gabungan Tes Pramusim MotoGP 2018 - Hanya Johann Zarco yang Berhasil Rusak Pesta Trio Pebalap Honda)

Valentino Rossi sendiri masih belum membuat keputusan soal penampilannya setelah musim 2018.

Namun begitu, jika melihat pernyataan dari Poncharal maka bisa diprediksi kalau Rossi masih akan tampil di MotoGP untuk satu atau dua tahun ke depan.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P