Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Kans Punya Tim MotoGP, Valentino Rossi Cuek

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 27 Februari 2018 | 07:37 WIB
Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, mendengarkan instruksi dari kru timnya saat melakoni sesi latihan pertama GP Malaysia di Sirkuit Internasional Sepang, Jumat (27/10/2017). (MOHD RASFAN/AFP PHOTO)

Terlebih untuk menggaet pebalap yang telah terikat kontrak dengan tim lain bukan perkara yang mudah.

(Baca Juga: Manajer Tech3: Valentino Rossi Pasti Punya Tim di MotoGP Bersama Yamaha)

Di sisi lain manajer tim Yamaha Tech3 memiliki keyakinan kalau suatu saat nanti Valentino Rossi akan memiliki tim di kelas MotoGP.

"Bagaimanapun, suatu hari dia (Rossi) akan memiliki sebuah tim di MotoGP bersama Yamaha. Itu sudah pasti," kata Herve Poncharal.

Pada sisi lain, tim Tech3 dikabarkan sudah semakin dekat untuk bergabung menjadi "keluarga besar" pabrikan KTM.

Dukungan Dorna

Meskipun masih cuek, namun nyatanya peluang Valentino Rossi untuk memasukkan Sky Racing Team VR46 ke ajang MotoGP cukup besar.

Pebalap berjuluk The Doctor ini bahkan telah mendapat dukungan langsung dari CEO Dorna (promotor MotoGP), Carmelo Ezpelata.

Pada beberapa kesempatan, Ezpelata mempersilakan Rossi untuk mendaftarkan Sky Racing Team VR46 agar juga dapat beraksi di kelas premier sebagai tim satelit.

Namun, tim bentukan Rossi itu baru dapat bergabung ke MotoGP jika sudah mendapat persetujuan dari Dorna dan juga tim yang lainnya.