Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Tak Sabar Jalani Balapan Seri Pembuka MotoGP 2018

By Samsul Ngarifin - Kamis, 15 Maret 2018 | 05:03 WIB
Valentino Rossi saat tes pramusim Qatar di SIrkuit Losail, Qatar, Kamis (1/3/2018). (DOK. MOVISTAR YAMAHA)

Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, merasa senang segera memulai MotoGP musim 2018.

Sirkuit Losail, Qatar, menjadi tuan rumah seri pembuka MotoGP 2018 yang akan berlangsung pada 18 Maret 2018.

Tim Movistar Yamaha sendiri belum menemukan konsistensi selama tiga tes pramusim MotoGP 2018.

"Setelah musim dingin yang panjang, kami akhirnya sampai pada balapan pertama musim baru ini, dan setelah menjalani banyak tes, sampai ke balapan pertama selalu menyenangkan," kata Rossi dikutip BolaSport.com dari situs tim Yamaha MotoGP.

(Baca juga: Rekap Hasil All England Open 2018 - 10 Wakil Indonesia Sukses Menembus Babak 16 Besar)

Berkaca dari hasil tes pramusim kemarin, Rossi mengklaim dirinya memahami poin lemah dan kuat dari motor Yamaha M1.

Sembilan kali juara dunia itu menambahkan jika tim nya telah bekerja keras demi meraih kemenangan perdana pada seri pertama mendatang.

"Tes pramusim penting, kami memahami poin lemah dan kekuatan. Kami harus terus bekerja, tapi semua orang di Yamaha ingin memperbaiki diri, melakukan balapan yang bagus dan menang."

Rossi sendiri memiliki rekam jejak bagus kala balapan di Sirkuit Losail, Qatar.

Musim lalu, duo Movistar Yamaha, Maverick Vinales dan Rossi, mampu finis posisi pertama dan kedua.