Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez, mengaku senang dengan hasil yang diperoleh saat mengikuti sesi kualifikasi MotoGP Qatar, Sabtu (17/3/2018).
Marc Marquez akan memulai balapan di Sirkuit Losail dari posisi kedua usai hanya mampu mencatatkan waktu 1 menit 53,882 detik.
Pole position sendiri berhasil diraih Johann Zarco (Yamaha Tech3) yang menvetak waktu tercepat 1 menit 53,680 detik.
Catatan Zarco itu juga berhasil memecahkan rekor lap Sirkuit Losail yang sebelumnya dipegang Jorge Lorenzo pada tahun 2008.
Menanggapi penampilan apik Johann Zarco, Marc Marquez mengungkapkan jika tujuannya saat kualifikasi adalah untuk memulai balapan dari grid terdepan.
"Terus terang, saya sangat senang karena kami banyak bekerja selama pramusim. Tapi sekarang ini untuk pertama kalinya kami benar-benar bisa tampil cepat," kata Marc Marquez dikutip BolaSport.com dari Paddock-GP.
"Kami sudah ada di sana. Kami mendapatkan start pada baris pertama, jadi saya sangat senang karena biasanya kami banyak kesulitan di sini (Qatar)."
(Baca juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Qatar 2018 - Pecahkan Rekor, Johann Zarco Berhasil Pecundangi Pebalap Tim Pabrikan)
Selama sesi latihan bebas (free practice), Marc Marquez memang tidak berhasil menjadi pebalap tercepat.
Marquez juga memuji Johann Zarco atas keberhasilannya merebut pole position ketiganya selama tampil di kelas MotoGP.