Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap tim Yamaha Tech3, Johann Zarco, menyebut tim pabrikan merupakan jalan yang harus ditempuh untuk meraih gelar.
Sudah bukan menjadi rahasia jika Johann Zarco sangat ingin membela tim pabrikan.
Zarco sebenarnya mengincar satu tempat di tim pabrikan Yamaha, sebelum akhirnya Valentino Rossi memperpanjang kontrak selama dua tahun ke depan.
Menurut pebalap berkebangsaan Prancis itu, dengan membela tim pabrikan maka membuat peluangnya meraih gelar juara dunia MotoGP semakin terbuka.
"Fokus meraih tempat di tim pabrikan adalah langkah penting dalam karier pebalap untuk merebut gelar juara dunia di masa depan," kata Johann Zarco dikutip BolaSport.com dari GPOne.
(Baca juga: Jengah Mendengar Ocehan Deontay Wilder, Anthony Joshua Akhirnya Beri Peringatan Keras)
Meskipun demikian, Zarco menyebut jika tim pabrikan masih bisa membuat perbedaan sepanjang tahun
Sumber daya yang banyak dan ketersediaan insinyur serta teknisi bisa menunjang performa pebalap di tim pabrikan.
"Dengan tim pabrikan, perbedaannya bisa dilakukan sepanjang tahun. Ada banyak insinyur dan teknisi yang dapat memperhatikan banyak detail motor menjadi lebih konsisten sepanjang tahun."
Akhir-akhir ini santer diberitakan jika Johann Zarco sedang menjalin komunikasi dengan tim Repsol Honda.
Pabrikan asal Jepang itu diduga ingin mencari pengganti Dani Pedrosa yang performanya angin-anginan.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on