Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sirkuit Americas Direnovasi setelah Musim Lalu Treknya Digerus Mobil F1

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Selasa, 27 Maret 2018 | 19:50 WIB
Pebalap F1 dari tim McLaren Honda, Fernando Alonso, melaju di atas trek Circuit of the Americas di GP Amerika Serikat, 22 Oktober 2017. (MARK THOMPSON/AFP)

Circuit of the Americas (COTA) di Austin, Amerika Serikat, menjadi korban perseteruan antara pebalap F1 dan MotoGP.

Pebalap F1 dan MotoGP beberapa kali saling menyalahkan atas kerusakan pada sirkuit yang sama-sama mereka gunakan itu.

Dari pihak MotoGP, keluhan muncul karena downforce yang besar dari mobil F1 membuat permukaan aspal sirkuit menjadi tidak rata.

Kini giliran trek di Sirkuit Americas yang direnovasi setelah sebelumnya Sirkuit Catalunya yang diaspal kembali.

(Baca Juga: Lewis Hamilton Salahkan MotoGP karena 'Menghancurkan' Sirkuit Catalunya)

Perbaikan difokuskan pada dua sektor dari tikungan 1 sampai tikungan 12, sebelum jalur lurus yang dikeluhkan oleh pebalap MotoGP dari tim Repsol Honda, Dani Pedrosa.

"Pada jalur lurus itu sulit untuk mengendalikan motornya dan ketika Anda tiba di sana, kecepatan motor mencapai 300 kilometer per jam," ujar Pedrosa dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Penting bagi mereka untuk melakukan sesuatu untuk memperbaikinya. Karena jika kondisinya semakin buruk, akan sangat susah untuk mengendarai motor," ucap dia menambahkan.

Sirkuit yang terkenal dengan jalur menanjak selepas garis start itu akan menggelar seri balap ketiga MotoGP, yaitu GP Amerika Serikat pada 20-22 April 2018.

 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on