Inilah Lawan yang Ingin Dihadapi Valentino Rossi Sebelum Pensiun

By Samsul Ngarifin - Kamis, 5 April 2018 | 11:03 WIB
Pebalap MotoGP asal Italia, Valentino Rossi, melambaikan tangan ke arah fotografer pada sesi foto di presentasi resmi tim Movistar Yamaha MotoGP untuk musim balap 2018 di Matadero, Madrid, Spanyol, 24 Januari lalu. (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP PHOTO )

Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengungkan sosok lawan yang ingin dihadapi sebelum pensiun.

Valentino Rossi saat ini sudah menginjak usia 39 tahun dan masih akan membalap setidaknya untuk dua tahun ke depan.

Sembilan kali juara dunia itu telah memperpanjang kontraknya bersama Yamaha sebelum MotoGP Qatar 2018 berlangsung.

Sebelum pensiun, Rossi berujar jika dirinya ingin bertarung dengan adik tirinya, Luca Marini.


Pebalap Moto2 asal Italia, Luca Marini (kiri) berpose dengan sang kakak, Valentino Rossi.(MOTORSPORT.COM)

"Saya pernah mengungkapkannya sebagai lelucon, saya berhenti setelah bertarung dengan adik saya," kata Valentino Rossi yang dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

(Baca Juga: Yamaha Diprediksi Bakal Tampil Kompetitif pada MotoGP Argentina)

Saat ini, Luca Marini sedang membalap di kelas Moto2 bersama tim Sky Racing Team VR46 milik Valentino Rossi.

Namun, jalan untuk promosi ke kelas MotoGP tentu masih jauh karena sejauh ini Luca Marini belum menampilkan performa impresif.

"Rasanya tidak masuk akal, tetapi saat ini dapat dipahami. Masih banyak hal yang harus dilakukan Luca (untuk menggapai MotoGP)," tutur Rossi.