Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Valentino Rossi Serang Balik Johann Zarco Setelah Menuduh 'The Doctor' Dapat Keistimewaan

By Samsul Ngarifin - Jumat, 20 April 2018 | 18:51 WIB
Johann Zarco dan Valentino Rossi saat event Yamaha Motorsport Media Conference, Kamis (15/2/2018). ( DOK. YAMAHA MOTOGP )

Pebalap tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menanggapi komentar Johann Zarco (Yamaha Tech3) soal dia dan Marc Marquez yang mendapat perlakuan istimewa.

Sebelumnya, saat sesi jumpa pers jelang MotoGP Americas, Johann Zarco menyebut Valentino Rossi dan Marc Marquez seperti dewa.

Maksudnya, kedua pebalap tersebut tidak mendapat hukuman berat ketika melakukan pelanggaran.

Valentino Rossi yang juga menggelar jumpa pers setelah Johann Zarco dkk kemudian memberikan tanggapannya terkait komentar Zarco.

Pemegang sembilan gelar juara dunia itu merasa bahwa dia sudah mendapatkan hukuman setimpal ketika melakukan pelanggaran.

"Saya tidak tahu, saya telah dihukum dengan cara yang biasa dalam beberapa kali," kata Valentino Rossi dikutip BolaSport.com dari GPOne.

(Baca Juga: Johann Zarco: Rossi dan Marquez Bagaikan Dewa MotoGP)

"Perbuatan ini akan mengarah pada sanksi," tutur pebalap tim Movistar Yamaha.

Bahkan dalam jumpa pers tersebut, Zarco mengungkit kembali insiden yang terjadi antara Rossi dan Marquez saat balapan GP Malaysia 2015.

Rossi selanjutnya berbalik menyerang Johann Zarco dengan mengungkit insiden antara pebalap Yamaha Tech3 itu dengan Dani Pedrosa.