Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nasib Belum Jelas, Bradley Smith Sudah Ditolak Mantan Timnya

By Bayu Nur Cahyo - Senin, 14 Mei 2018 | 04:39 WIB
Pebalam tim KTM, Bradley Smith, berdiskusi dengan kru timnya saat mengikuti tes pramusim di Sirkuit Sepang, Malaysia, pada 28 Januari 2018. (DOK. KTM FACTORY RACING)

"Segala hormat untuk Bradley Smith, tak akan pernah sebuah ucapan buruk keluar dari mulut saya untuk dia," ucap Poncharal.

(Baca juga: Sadis! Begini Sindiran Marc Marquez kepada Valentino Rossi)

Kendati mengenal baik dan menaruh rasa hormat yang tinggi, Poncharal enggan untuk menggaet Smith yang merupakan mantan pebalapnya.

Poncharal tetap berpegang pada keyakinannya bahwa timnya digaet oleh KTM untuk menaungi pebalap junior mereka.

"Saya sudah menandatangani (kesepakatan), dan mereka memberi saya misi untuk memiliki pebalap muda. Itulah salah satu alasan kenapa kami tidak punya (Johann) Zarco," kata Poncharal.

Dari ucapan bos Tech3 tersebut, secara tersirat mengatakan bahwa timnya saat ini sedang tidak tertarik untuk mendatangkan Smith.

Sebagai informasi, Tech3 sudah mengamankan jasa dari pebalap binaan KTM di kelas Moto2, Miguel Oliveira, untuk kejuaraan musim depan.

Adapun satu posisi lainnya masih kosong mengingat kepindahan Johann Zarco ke tim pabrikan KTM serta kontrak Hafizh Syahrin yang akan habis pada akhir musim ini.

Untuk itu, patut ditunggu soal kemanakah Bradley Smith akan berlabuh selanjutnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P