Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Repsol Honda Memprediksi Jorge Lorenzo Bakal Tinggalkan Ducati

By Samsul Ngarifin - Senin, 21 Mei 2018 | 13:46 WIB
Manajer tim Repsol Honda, Alberto Puig. (TUTTOMOTORIWEB.COM)

Pasalnya dua pebalap tim Pramac Racing itu tampil lebih baik dari Lorenzo sepanjang musim 2018.

(Baca Juga: Link Live Streaming Piala Thomas dan Uber 2018 - Kini Giliran Srikandi Indonesia Buru Kemenangan)

Alberto Puig menambahkan bahwa Lorenzo yang notabene seorang juara tidak akan pernah terima jika situasi saat ini (berada di tingkat medioker) adalah levelnya.

"Saya percaya bahwa jika dia tidak berhasil dengan motor Ducati, dia akan berpindah. Seorang juara adalah orang-orang yang memiliki kebanggaan dan keberanian," tutur Puig.

"Satu-satunya hal yang dapat dia lakukan adalah mengubah motornya. Apakah langkah ini layak dicoba atau tidak, saya tidak tahu," ujar Puig menambahkan.

Jika pada akhirnya Jorge Lorenzo hengkang dari Ducati, Suzuki dikabarkan bakal menjadi peminat utama sang pebalap.

Terutama jika Monster Energy sepakat untuk menjadi sponsor utama tim Suzuki Ecstar pada MotoGP musim depan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P