Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Direktur Teknik MotoGP, Danny Aldridge, memberikan komentar terhadap aero fairing baru milik tim Repsol Honda.
Pada gelaran GP Prancis, 18-20 Mei 2018, tim Repsol Honda memperkenalkan aero fairing baru pada motor Honda RC213V.
Desain baru tersebut memiliki kemiripan dengan aero fairing yang menempel pada motor Yamaha M1.
Pada saat FP3 MotoGP Prancis, Marc Marquez sempat terjatuh yang membuat sayap pada bagian kiri lepas.
Dalam pandangan Danny Aldridge, sayap yang terpisah dengan fairing merupakan salah satu cara untuk menghemat biaya.
(Baca Juga: Andrea Dovizioso Tuduh Valentino Rossi Jadi Penyebab Kegagalannya Gabung dengan Yamaha)
"Biaya menjadi jauh lebih mahal jika sayap menjadi satu kesatuan dengan fairing," kata Danny Aldridge dikutip BolaSport.com dari Crash.
"Sayap yang dipakai Marquez adalah model bolt on, bisa bongkar-pasang. Jika patah, tidak membuat banyak kerusakan pada fairing. Ini cara menghemat pengeluaran tim," lanjutnya.
Setelah pelarangan winglet mulai musim 2017, aero fairing menjadi fokus pengembangan para pabrikan.
Namun, aero fairing yang diperkenalkan Honda di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, lalu, masih dipertimbangkan apakah bisa digunakan pada musim 2019.