Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jorge Lorenzo Desak Ducati Segera Atasi Segala Permasalahannya

By Samsul Ngarifin - Rabu, 30 Mei 2018 | 17:04 WIB
Jorge Lorenzo. ( DOK. MOTOGP )

Pebalap tim Ducati, Jorge Lorenzo, mengatakan bahwa dirinya sudah tidak bisa berpikir secara jernih.

Hal ini tak lepas dari buruknya performa dia pada musim balap MotoGP 2018.

Padahal, di akhir musim 2017, Jorge Lorenzo sempat mengalami peningkatan performa.

Dari lima seri balap yang telah berlangsung pada musim 2018, pencapaian terbaik Lorenzo ialah finis di urutan keenam pada MotoGP Prancis.

(Baca Juga: Apes! Inilah Deretan Rider MotoGP yang Kariernya Meredup Usai Gabung Ducati)

Jorge Lorenzo lantas menyalahkan motor Ducati yang menurutnya membuat dia kehilangan fokus dan juga menguras energi.

"Masalahnya, setelah lima atau enam putaran, saya tidak bisa melanjutkan balapan dengan cara yang bersih. Sulit bagi saya untuk membuat pikiran saya jernih," kata Lorenzo yang dikutip BolaSport.com dari Tuttomotoriweb.

Meski mengalami peningkatan, pemegang tiga gelar juara dunia MotoGP itu tetap mendesak Ducati untuk segera memecahkan masalah lain.

"Motor Ducati yang baru memiliki ergonomi (kenyamanan saat berkendara) yang berbeda dari motor sebelumnya. Kami telah membuat perubahan saat di Jerez," ujar Lorenzo.

"Kemudian saya bisa berkembang. Namun, masalah yang lain tidak bisa diselesaikan," tutur Lorenzo menambahkan.