Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pebalap Astra Honda Racing Team Indonesia, Gerry Salim dan Dimas Ekky, akan mendapat tantangan baru pada seri keempat CEV International Championship 2018 di Circuit de Barcelona-Catalunya, 8-10 Juni.
Lintasan di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol diaspal ulang dan desain tikungan 13 diubah seperti pada 2016.
Gerry Salim akan kembali berburu pengalaman membalap di Eropa dan terus berusaha meraih hasil lebih baik di persaingan Moto3 Junior World Championship.
Gerry mencatat perkembangan yang bagus selama musim 2018 serta terus beradaptasi dengan persaingan di Junior World Championship dan balapan di Eropa.
Gerry berharap bisa mempelajari Circuit de Barcelona-Catalunya dengan cepat demi bisa meningkatkan performa baik saat kualifikasi maupun balapan.
Targetnya adalah lebih dekat dengan posisi untuk mendapatkan poin.
"Saya menemani Dimas (Ekky) saat pekan lalu menjalani tes di Circuit de Barcelona-Catalunya dan saya bisa mendapatkan banyak informasi berguna tentang sirkuit ini," kata Gerry dalam siaran pers yang diterima BolaSport.com.
(Baca juga: Eks Pebulu Tangkis Indonesia Ini Akan Berbendera Amerika pada Turnamen Internasional)
"Dari luar, saya bisa melihat bahwa aspal baru yang ditambahkan tahun ini memiliki cengkeraman bagus. Saya juga suka dengan tikungan 13 yang baru," ujar Gerry.
Gerry mengatakan bahwa dia ingin benar-benar fokus sejak sesi latihan bebas demi mendapat set-up motor yang bagus.