Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cerita Galang Hendra yang Mencari Gudeg di Eropa

By Bayu Nur Cahyo - Selasa, 12 Juni 2018 | 12:11 WIB
Galang Hendra Pratama meraih pole position WorldSSP300 seri Republik Ceska. (DOK. YAMAHA INDONESIA)

Pebalap kebanggaan Indonesia, Galang Hendra Pratama, berhasil mengharumkan nama bangsa setelah memenangi seri balap World Supersport300 (WSSP300) GP Republik Ceska yang berlangsung di Sirkuit Brno, Minggu (10/6/2018).

Seri WSSP300 akan memasuki waktu liburan setelah menjalani GP Rimini di Sirkuit Misano, Italia.

Artinya, Galang Hendra Pratama dan para pebalap WSSP300 lainnya akan menjalani masa libur sejak 9 Juli hingga awal September.

Ada hal menarik yang disampaikan Galang Hendra Pratama ketika menjalani sesi wawancara dengan Crash.

Ketika ditanya mengenai rencana hari libur yang akan dia jalani nanti, Galang mengaku ingin kembali ke Indonesia.

(Baca juga: Pengakuan Jonathan Rea yang Tidak Jadi Pindah ke MotoGP)

Galang ternyata sudah kangen dengan salah satu masakan khas kota Yogyakarta.

"Ketika saya kembali ke Indonesia, saya ingin makan gudeg," kata Galang yang dilansir BolaSport.com dari Crash.

"Saya berasal dari Yogyakarta, jadi saya sangat merindukan gudeg," tutur dia lagi.

Lebih lanjut, Galang juga memberikan cerita menarik ketika fokus menjalani WSSP300 musim 2018.